Type something and hit enter

Posted by On
Rekrutmen PPPK atau P3K Tahap I (Pertama) hanya untuk Honorer K2, Formasi Umum Menyusul

Coretanpemuda.com - Sebentar lagi Pemerintah akan membuka rekrutmen Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK/P3K) pada tahun 2019.

Rekrutmen PPPK akan dilaksanakan dalam dua tahap, yaitu tahap pertama dilakukan Februari, sedangkan tahap kedua dilakukan April 2019.

Tahap pertama ternyata tidak terbuka untuk masyarakat umum.

Rekrutmen PPPK Tahap Pertama Hanya Untuk Honorer K2
Rekrutmen PPPK Tahap Pertama Hanya Untuk Honorer K2 (menpan.go.id)


Baca juga: Pendaftaran PPPK Honorer K2, Terganggu Polemik Gaji

Melalui laman resmi Kemenpan RB, pada seleksi tahap pertama dikhususkan untuk eks Tenaga Honorer K2 pada posisi guru/dosen, tenaga kesehatan, dan penyuluh pertanian yang memenuhi syarat.

Sedangkan seleksi tahap kedua, rekrutmen PPPK ditujukan untuk formasi umum atau masyarakat umum.

Menurut rencana, rekrutmen PPPK tahun 2019 ini sebanyak 150.000 formasi. Selain itu, Pemerintah juga aka nmelakukan rekrutmen CPNS untuk mengisi formasi Papua dan Papua barat, serta daerah yang terdampak bencana, yaitu Palu, Sigi, Donggala, dan Parigi Moutong.

Baca juga: Fakta Menarik Seputar PPPK/P3K

Syarat batas usia minimal untuk mendaftar PPPK adalah minimal 20 tahun dan masksimal satu tahun sebelum usia pensiun untuk jabatan yang dilamar.

Sumber: Menpan.go.id

0 komentar