Pengertian Ekonomi Mikro - Pada kesempatan kali ini kami menjelaskan materi ekonomi mikro yang meliputi pengertian teori ekonomi mikro dan contohnya, tujuan, ruang lingkup, sejarahnya, dan contoh masalahnya.
Tidak hanya itu, kami juga menerangkan ruang lingkup ekonomi mikro, teori-teorinya, komponen dan contoh masalah ekonomi mikro beserta solusinya.
Jelaskan yang dimaksud dengan ekonomi mikro? Pengertian ekonomi mikro atau mikroekonomi menurut Wikipedia adalah cabang ilmu ekonomi yang mempelajari perilaku perusahaan dan konsumen serta penentuan harga-harga di pasar dan kuantitas faktor input, barang, serta jasa yang diperjual-belikan.
Salah satu tujuan ekonomi mikro adalah untuk menganalisis pasar serta mekanismenya yang membentuk harga relatif kepada produk barang, jasa, dan alokasi dari sumber terbatas di antara banyak penggunaan alternatif.
Ekonomi mikro atau ekonomi klasik dipelopori oleh Adam Smith lewat bukunya An Inquiry into the Nature and Causes of the Wealth of Nations. Sedangkan ekonomi makro dipelopori oleh John Maynard Keynes melalui bukunya The General Theory of Employment, Interest And Money.
Hal-hal yang perlu dianalisis dalam mikro-ekonomi yaitu teori harga, teori produksi, dan teori distribusi.
Pengertian ekonomi mikro menurut Adam Smith adalah subjek ekonomi yang selalu bersifat ekonomi rasional. Hal ini menyebabkan para pelaku ekonomi harus mempertimbangkan hal-hal rasional sebelum mengambil suatu keputusan.
Pengertian ekonomi mikro menurut David Ricardo adalah suatu kondisi dimana para pelaku ekonomi telah mempunyai informasi tentang seluk-beluk sebuah pasar. Hal tersebut menjadi suatu tanda bahwa ekonomi mikro merupakan faktor penentu dari pasar ekonomi global.
Pengertian ekonomi mikro menurut David A. Moss adalah pemikiran tentang ekonomi yang dimana subjeknya merupakan perusahaan dan perilaku individu.
Pengertian ekonomi mikro menurut Mary A. Marchant dan William M. Snell adalah cabang ilmu ekonomi yang mempelajari perilaku individu, rumah tangga dan perusahaan dalam membuat keputusan alokasi sumber daya yang terbatas.
Pengertian ekonomi mikro menurut Marshal dan Pigou adalah tingkat mobilitas yang tinggi dalam pasar sehingga membuat para pelaku ekonomi dapat langsung beradaptasi atau menyesuaikan perubahan-perubahan yang ada di sebuah pasar.
Pengertian ekonomi mikro menurut N.G. Mankiw adalah ilmu yang mempelajari tentang peran individu-individu pelaku ekonomi, bagaimana rumah tangga dan perusahaan membuat keputusan, dan bagaimana mereka berinteraksi di dalam pasar tertentu.
Pengertian ekonomi mikro menurut Sadono Sukirno adalah cabang ilmu ekonomi yang mempelajari perilaku konsumen dan perusahaan serta penentuan harga-harga pasar dan kuantitas faktor input, barang, dan jasa yang diperjual-belikan.
Ekonomi mikro memiliki beberapa tujuan, yaitu sebagai berikut:
Paham klasik ini digagas oleh Adam Smith (1723-1790) lewat bukunya An Inquiry into the Nature and Causes of the Wealth of Nations (1776) yang diikuti oleh beberapa ekonom lainnya seperti Jean Baptiste Say (1767-1832) yang dikenal dengan Say's Law: " ...supply createst it's own demand..." dalam bukunya A Treatise on Political Economy (1803) hingga ekonom A.C. Pigou (1877-1959).
Teori ekonomi klasik (teori ekonomi mikro) memiliki beberapa asumsi bahwa struktur pasar merupakan persaingan sempurna, informasi bersifat sempurna dan simetris, input dan output adalah homogen, para pelaku ekonomi bersifat rasional dan bertujuan memaksimumkan keuntungan.
Kemudian, teori ini juga berasumsi bahwa proses penyesuaian lewat mekanisme pasar dapat tercapai seketika itu juga serta uang hanya berfungsi sebagai alat transaksi saja.
Teori klasik/mikro menekankan masalah ekonomi hanya pada sisi penawaran saja.
Ruang lingkup teori ekonomi mikro adalah produsen dan konsumen. Produsen dan konsumen tersebut di dalam dunia ekonomi yang nyata adalah individu-individu pada rumah tangga keluarga, masyarakat, atau perusahaan.
Secara singkat, ruang lingkup ekonomi mikro meliputi:
Setelah memahami ruang lingkup dan pengertian ekonomi mikro, selanjutnya kita perlu mengetahui apa saja yang dianalisis dalam mikro-ekonomi. Secara singkat, analisis mikroekonomi atau ekonomi mikro terbagi menjadi tiga, yaitu:
Baca selengkapnya: Ruang Lingkup Ekonomi Mikro dan Teori Harga, Produksi, Distribusi
Dalam sudut pandang ekonomi mikro, perekonomian tersusun atas gabungan dari beberapa jenis pasar termasuk pasar barang.
Interaksi yang terjadi dalam pasar barang adalah aktivitas tawar menawar antara penjual dan pembeli di pasar.
Aktivitas tersebut secara tidak sengaja membentuk suatu harga yang telah disepakati oleh kedua belah pihak, maka kesepakatan harga itu dapat menghasilkan sebuah harga keseimbangan dalam pasar.
Dengan adanya ini kita bisa mengetahui dan menganalisis permasalahan yang ada dalam interaksi pasar tersebut.
Tingkah laku para pelaku ekonomi yakni penjual dan pembeli dalam pasar. Pada dasarnya, segala aktivitas yang terjadi antara penjual dan pembeli memiliki tujuan yang ingin dicapai.
Bagi produsen atau penjual, tingkah laku yang menjadi fokusnya adalah bagamana dapat memperoleh keuntungan semaksimal mungkin. Sedangkan, bagi konsumen atau pembeli, yaitu bagaimana cara memenuhi kebutuhan hidupnya dengan pendapatan yang kecil.
Pasar-pasar faktor menjadi fokus kajian dalam ekonomi mikro karena pasar ini menyediakan berbagai faktor produksi yang dibutuhkan oleh produsen rumah tangga yang dapat digunakan untuk menjalankan kegiatan produksinya.
Beberapa faktor tersebut meliputi sumber daya manusia, sumber daya alam, sumber daya modal, serta kewirausahaan.
Faktor-faktor yang telah disebutkan disediakan oleh rumah tangga konsumen.
Rumah tangga konsumen akan mendapatkan balas jasa dari peranannya menyediakan faktor tersebut, yaitu konsumen akan mendapatkan apa yang mereka mau.
Dalam faktor pasar produksi ini akan terbentuk harga keseimbangan yang terjadi akibat kegiatan tawar menawar antara penjual dan pembeli.
Banyak permasalahan yang terjadi dalam ekonomi mikro, apa saja masalah tersebut? Secara singkat, masalah ekonomi mikro meliputi:
Baca selengkapnya: 10 Contoh Permasalahan Ekonomi Mikro di Indonesia beserta Solusinya
Demikianlah artikel ini tentang materi ekonomi mikro yang meliputi pengertian, tujuan, ruang lingkup, komponen, sejarah, teori, dan contoh masalahnya. Semoga bermanfaat bagi Anda. Sekian dan terimakasih.
Referensi: www.kompasiana.com/ra2koe2011/550e516a813311872cbc62df/sejarah-ekonomi-mikro-makro
www.maxmanroe.com/vid/bisnis/pengertian-ekonomi-mikro.html
ourakuntansi2.blogspot.com/2017/09/teori-ekonomi-mikro-menurut-para-ahli.html
dosenekonomi.com/ilmu-ekonomi/teori-ekonomi-mikro
Tidak hanya itu, kami juga menerangkan ruang lingkup ekonomi mikro, teori-teorinya, komponen dan contoh masalah ekonomi mikro beserta solusinya.
Jelaskan yang dimaksud dengan ekonomi mikro? Pengertian ekonomi mikro atau mikroekonomi menurut Wikipedia adalah cabang ilmu ekonomi yang mempelajari perilaku perusahaan dan konsumen serta penentuan harga-harga di pasar dan kuantitas faktor input, barang, serta jasa yang diperjual-belikan.
Salah satu tujuan ekonomi mikro adalah untuk menganalisis pasar serta mekanismenya yang membentuk harga relatif kepada produk barang, jasa, dan alokasi dari sumber terbatas di antara banyak penggunaan alternatif.
Ekonomi mikro atau ekonomi klasik dipelopori oleh Adam Smith lewat bukunya An Inquiry into the Nature and Causes of the Wealth of Nations. Sedangkan ekonomi makro dipelopori oleh John Maynard Keynes melalui bukunya The General Theory of Employment, Interest And Money.
Hal-hal yang perlu dianalisis dalam mikro-ekonomi yaitu teori harga, teori produksi, dan teori distribusi.
Pengertian Ekonomi Mikro Menurut Para Ahli
1. Adam Smith
Pengertian ekonomi mikro menurut Adam Smith adalah subjek ekonomi yang selalu bersifat ekonomi rasional. Hal ini menyebabkan para pelaku ekonomi harus mempertimbangkan hal-hal rasional sebelum mengambil suatu keputusan.
2. David Ricardo
Pengertian ekonomi mikro menurut David Ricardo adalah suatu kondisi dimana para pelaku ekonomi telah mempunyai informasi tentang seluk-beluk sebuah pasar. Hal tersebut menjadi suatu tanda bahwa ekonomi mikro merupakan faktor penentu dari pasar ekonomi global.
3. David A. Moss
Pengertian ekonomi mikro menurut David A. Moss adalah pemikiran tentang ekonomi yang dimana subjeknya merupakan perusahaan dan perilaku individu.
4. Mary A. Marchant dan William M. Snell
Pengertian ekonomi mikro menurut Mary A. Marchant dan William M. Snell adalah cabang ilmu ekonomi yang mempelajari perilaku individu, rumah tangga dan perusahaan dalam membuat keputusan alokasi sumber daya yang terbatas.
5. Marshal dan Pigou
Pengertian ekonomi mikro menurut Marshal dan Pigou adalah tingkat mobilitas yang tinggi dalam pasar sehingga membuat para pelaku ekonomi dapat langsung beradaptasi atau menyesuaikan perubahan-perubahan yang ada di sebuah pasar.
6. N.G. Mankiw
Pengertian ekonomi mikro menurut N.G. Mankiw adalah ilmu yang mempelajari tentang peran individu-individu pelaku ekonomi, bagaimana rumah tangga dan perusahaan membuat keputusan, dan bagaimana mereka berinteraksi di dalam pasar tertentu.
7. Sadono Sukirno
Pengertian ekonomi mikro menurut Sadono Sukirno adalah cabang ilmu ekonomi yang mempelajari perilaku konsumen dan perusahaan serta penentuan harga-harga pasar dan kuantitas faktor input, barang, dan jasa yang diperjual-belikan.
Tujuan Ekonomi Mikro
Ekonomi mikro memiliki beberapa tujuan, yaitu sebagai berikut:
- Menganalisis pasar serta mekanismenya yang membentuk harga relatif kepada produk, jasa, dan alokasi dari sumber terbatas diantara banyaknya penggunaan alternatif.
- Menganalisis kegagalan pasar, yaitu saat pasar gagal dalam memproduksi hasil yang efesien, dan menjelaskan berbagai kondisi teoritis yang diperlukan bagi suatu pasar persaingan sempurna.
Sejarah Singkat Ekonomi Mikro
Paham klasik ini digagas oleh Adam Smith (1723-1790) lewat bukunya An Inquiry into the Nature and Causes of the Wealth of Nations (1776) yang diikuti oleh beberapa ekonom lainnya seperti Jean Baptiste Say (1767-1832) yang dikenal dengan Say's Law: " ...supply createst it's own demand..." dalam bukunya A Treatise on Political Economy (1803) hingga ekonom A.C. Pigou (1877-1959).
Teori ekonomi klasik (teori ekonomi mikro) memiliki beberapa asumsi bahwa struktur pasar merupakan persaingan sempurna, informasi bersifat sempurna dan simetris, input dan output adalah homogen, para pelaku ekonomi bersifat rasional dan bertujuan memaksimumkan keuntungan.
Kemudian, teori ini juga berasumsi bahwa proses penyesuaian lewat mekanisme pasar dapat tercapai seketika itu juga serta uang hanya berfungsi sebagai alat transaksi saja.
Teori klasik/mikro menekankan masalah ekonomi hanya pada sisi penawaran saja.
Ruang Lingkup Ekonomi Mikro
Ruang lingkup teori ekonomi mikro adalah produsen dan konsumen. Produsen dan konsumen tersebut di dalam dunia ekonomi yang nyata adalah individu-individu pada rumah tangga keluarga, masyarakat, atau perusahaan.
Secara singkat, ruang lingkup ekonomi mikro meliputi:
- Permintaan, penawaran, dan keseimbangan harga pasar
- Elastisitas permintaan dan penawaran
- Teori perilaku konsumen
- Teori produksi, biaya produksi, penerimaan produsen, dan laba
- Pasar persaingan sempurna
- Pasar persaingan monopolistik
- Pasar oligopoli
- Pasar monopoli
- Permintaan akan input
- Mekanisme harga dan distribusi pendapatan.
Teori Ekonomi Mikro atau Analisanya
Setelah memahami ruang lingkup dan pengertian ekonomi mikro, selanjutnya kita perlu mengetahui apa saja yang dianalisis dalam mikro-ekonomi. Secara singkat, analisis mikroekonomi atau ekonomi mikro terbagi menjadi tiga, yaitu:
- Teori harga
- Teori produksi
- Teori distribusi
Baca selengkapnya: Ruang Lingkup Ekonomi Mikro dan Teori Harga, Produksi, Distribusi
Komponen-komponen Ekonomi Mikro
1. Interaksi dalam pasar barang
Dalam sudut pandang ekonomi mikro, perekonomian tersusun atas gabungan dari beberapa jenis pasar termasuk pasar barang.
Interaksi yang terjadi dalam pasar barang adalah aktivitas tawar menawar antara penjual dan pembeli di pasar.
Aktivitas tersebut secara tidak sengaja membentuk suatu harga yang telah disepakati oleh kedua belah pihak, maka kesepakatan harga itu dapat menghasilkan sebuah harga keseimbangan dalam pasar.
Dengan adanya ini kita bisa mengetahui dan menganalisis permasalahan yang ada dalam interaksi pasar tersebut.
2. Tingkah laku penjual dan pembeli
Tingkah laku para pelaku ekonomi yakni penjual dan pembeli dalam pasar. Pada dasarnya, segala aktivitas yang terjadi antara penjual dan pembeli memiliki tujuan yang ingin dicapai.
Bagi produsen atau penjual, tingkah laku yang menjadi fokusnya adalah bagamana dapat memperoleh keuntungan semaksimal mungkin. Sedangkan, bagi konsumen atau pembeli, yaitu bagaimana cara memenuhi kebutuhan hidupnya dengan pendapatan yang kecil.
3. Interaksi dalam pasar faktor produksi
Pasar-pasar faktor menjadi fokus kajian dalam ekonomi mikro karena pasar ini menyediakan berbagai faktor produksi yang dibutuhkan oleh produsen rumah tangga yang dapat digunakan untuk menjalankan kegiatan produksinya.
Beberapa faktor tersebut meliputi sumber daya manusia, sumber daya alam, sumber daya modal, serta kewirausahaan.
Faktor-faktor yang telah disebutkan disediakan oleh rumah tangga konsumen.
Rumah tangga konsumen akan mendapatkan balas jasa dari peranannya menyediakan faktor tersebut, yaitu konsumen akan mendapatkan apa yang mereka mau.
Dalam faktor pasar produksi ini akan terbentuk harga keseimbangan yang terjadi akibat kegiatan tawar menawar antara penjual dan pembeli.
Contoh Masalah Ekonomi Mikro beserta Solusinya
Banyak permasalahan yang terjadi dalam ekonomi mikro, apa saja masalah tersebut? Secara singkat, masalah ekonomi mikro meliputi:
- Harga dasar dan harga tertinggi
- Kenaikan harga BBM
- Masalah monopoli
- Masalah distribusi
- Pungli (pungutan liar)
- Masalah pembebasan lahan
- Masalah transportasi penggunaan pajak
- Masalah birokrasi
- Masalah pembangunan infrastruktur
- Masalah pemerataan listrik
Baca selengkapnya: 10 Contoh Permasalahan Ekonomi Mikro di Indonesia beserta Solusinya
Demikianlah artikel ini tentang materi ekonomi mikro yang meliputi pengertian, tujuan, ruang lingkup, komponen, sejarah, teori, dan contoh masalahnya. Semoga bermanfaat bagi Anda. Sekian dan terimakasih.
Referensi: www.kompasiana.com/ra2koe2011/550e516a813311872cbc62df/sejarah-ekonomi-mikro-makro
www.maxmanroe.com/vid/bisnis/pengertian-ekonomi-mikro.html
ourakuntansi2.blogspot.com/2017/09/teori-ekonomi-mikro-menurut-para-ahli.html
dosenekonomi.com/ilmu-ekonomi/teori-ekonomi-mikro
0 komentar